Proses

Aku percaya dengan adanya proses, karena proses tak akan mendustai hasil. Dengan adanya proses aku tau bahwa untuk meraih hasil ada cara untuk meraihnya. Aku menyukai proses, karena proses aku bisa belajar banyak hal. Manis dan pahit yang aku dapat saat melalui proses, menjadi pengalaman yang ga akan didapat dari manapun. Pengalaman berharga bagi aku pribadi. Inilah bagian dari perjalanan hidupku.

Menurutku, hidup seseorang pasti berproses setiap harinya. Beproses menjadi lebih baik lagi dan berkembang. Semua yang ada dalam dirinya, walau tidak menyadarinya sama sekali. Proses juga merupakan sebuah tantangan bagi setiap pribadi, tak mudah menjalani proses. Apalagi menuju kebaikan. Proses dari yang biasa-biasa aja menuju luar biasa, itu kan yang manusia mau? Sama, aku juga begitu. Ingin berproses menjadi lebih baik lagi dari hari-hari.

Menikmati proses itu menyenangkan loh, pasti meraih hasil yang baik. Yakinlah! Jalani aja sampai kapanpun, semoga tidak sia-sia. Pasti ada perubahan yang didapat, itu merupakan hasil dari proses. Entah itu memakan waktu cepat atau lama, nikmatilah. Kelak akan menuai manisnya hasil yang dituju. Jangan sia-siakan proses yang ada, semoga hasilnya baik ya! Semangat berproses :)))))

Comments